Sudah lama saya penasaran dengan Museum Tekstil, yang menurut info bisa belajar membatik disana. Letaknya tak jauh dari pasar Tanah Abang. Siang di hari sabtu akhirnya saya bisa melunasi rasa penasaran dengan berkunjung ke Museum Tekstil. Masuk ke museum itu ternyata tak perlu tiket masuk seperti kebanyakan museum lainnya.
|
Gedung Depan Museum Tekstil |
Ada taman di depan museum yang menambah sejuk sekitarnya, bahkan di sampingnya terdapat beberapa pohon yang rimbun. Memasuki gedung museum, terdapat beberapa bagian dengan lorong panjang yang menampilkan batik yang bernuansa merah putih. Masih dalam suasana kemerdekaan negeri ini. Ada juga ibu-ibu yang sedang menyulam, ada yang baru belajar dan ada juga yang sudah lama. Hal itu terlihat dari kecepatan tangan saat menyusun benang dan menancapkan jarum. Di beberapa ruang tersedia hasil karya batik yang berbeda-beda, ada boneka pakai batik, ada taplak meja, baju dll.
|
Guru Sulam dan Muridnya |
|
Karya Batik |
Menuju belakang gedung ternyata ada yang menjual kain batik, dan pakaian yang bermotifkan batik. Ternyata Museum Tekstil terdiri dari beberapa gedung, jika tadi gedung yang baru saja saya lalui itu untuk memajang karya batik yang sudah jadi. Di gedung berikutnya, berada di belakang merupakan gedung untuk belajar membuat batik, mulai dari membuat sketsa atau pola, melekatkan lilin sampai dengan mewarnai. Saat itu banyak pengunjung yang merupakan pelajar, mungkin sebagai salah satu kurikulum kesenian.
|
Canting dan Lilin
|
|
Lilin Cair Siap Dibubuhkan ke Kain |
|
Salah Satu Murid yang belajar Membatik |
Mereka belajar membuat sketsa dan menaburkan lilin cair ke sketsa itu dengan alat yang bernama canting. Selanjutnya kain yang sudah disketsa dan diberi lilin, akan diberi warna dengan menggulung kain bersama tali tambang lalu diberi pewarna sambil di peras. Kain yang sudah diberi pewarna dan diperas itu harus dibilas dengan air yang mengandung sedikit garam. Selain praktek membatik, ada pula workshop yang sedang berlangsung. Tiap museum memang memberi keunikan dan pengetahuannya masing-masing, yang perlu kita lakukan adalah menikmatinya. Seperti hal nya di Museum Tekstil itu, bisa belajar membatik sambil bermain dan bersenang-senang.
|
Proses Membatik |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar